Thursday, May 24, 2007

Analisa Market (Jumat, 25 Mei 2007)

Ulasan Pasar

Melihat pola pergerakan harga Euro dan Pound tadi malam yang boleh dibilang minim, praktis analisa yang kami sajikan kemarin sama sekali tidak tersentuh. Hal ini sekaligus menjadi catatan tersendiri bagi kami bahwa analisa yang kami sajikan hanya akan berlaku jika range pergerakan di atas 80 points.

Pada perdagangan hari kemarin, hanya berita US tentang New Home Sales yang mampu menggerakkan pasar sehingga mampu mendorong Dollar menguat terhadap semua mata uang meskipun dengan range yang tidak cukup besar. Dilaporkan bahwa new home sales April AS meningkat menjadi sebanyak 981,000 unit, jauh meningkat 16.2% dari Maret yang sebanyak 858,000 unit. Ekonom memprediksi hanya akan terjadi peningkatan tipis sebesar 2000 unit menjadi 860,000 unit. Menyambut berita tersebut, dolar menguat.

Perdagangan hari ini

Fokus berita pada hari Jumat ini diantaranya adalah Existing Home Sales US (21.00 WIB), Government Spending UK (15.30 WIB). Secara fundamental, berita-berita ini minim pergerakan. Akan tetapi tidak ada salahnya kalo kita mencoba mencermati perkembangan harga.


Rekomendasi harga hari ini


Currency

SELL

NETRAL

BUY

GBP/USD

1.9811

1.9781

1.9758

1.9841/1.9881

1.9911

1.9941

1.9964

UER/USD

1.3383

1.3353

1.3331

1.3413/1.3453

1.3483

1.3513

1.3489



Catatan: Lakukan Market Order sebelum mengambil posisi SELL atau BUY. Netral berfungsi sebagai Stop Loss manakala harga ternyata berbalik arah. SELL (2) atau BUY (2) dapat berfungsi sebagai target Profit jika harga SELL atau BUY (1) sudah tersentuh atau CONFIRMED


0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home